Rekomendasi Aplikasi Pembuat Logo Terbaik di Android
Rekomendasi Aplikasi Pembuat Logo Terbaik di Android

Rekomendasi Aplikasi Pembuat Logo Terbaik di Android

Aplikasi Pembuat Logo Terbaik di Android – Kecanggihan tekonologi smartphone Android tidak dapat dipungkiri lagi. Sekarang, banyak aplikasi Android yang siap mempermudah pekerjaan para pemakai Android. Misalnya saja seperti aplikasi untuk membuat logo di Android yang akan kami ulas pada artikel kali ini. Apabila dulu membuat logo sangatlah susah dan ribet, sekarang Kamu hanya butuh menginstall salah satu aplikasi untuk membuat logo di Android dan langsung kreasikan logo sesuai kebutuhan.

Logo merupakan wajah sekaligus cerminan value dari suatu bisnis. Ada software design untuk menghasilkan logo yang keren dan unik. Bagi yang tidak mengusai menggunakan software design, sekarang sudah banyak solusinya. Diantaranya yaitu memakai aplikasi pembuat logo, Oleh sebab itu desain bisa dengan mudah dapat diimplementasikan di internet atau aplikasi pembuat logo di HP. Berikut adalah aplikasi pembuat logo terbaik di Smartphone Android.

Aplikasi Pembuat Logo Terbaik di HP Android

1. Canva

Canva adalah aplikasi desain paling populer, sebab aplikasi ini menyediakan banyak template untuk berbagai kebutuhan, termasuk sebagai aplikasi pembuat logo. Canva menawarkan kemudahan editing sehingga menjadi aplikasi yang nyaman dipakai. Kamu bisa memilih beragam logo dari template yang ada berdasar pada tema seperti makanan, pendidikan, olah raga, fashion, dan banyak lagi. Ada jutaan ikon, gambar, stiker, dan vektor untuk dipakai.

Template tersebut tersedia secara gratis, tetapi juga bisa upgrade ke paket Canva Pro untuk akses lebih banyak lagi. Selain dapat mengakses lebih banyak template, pemakai juga bisa mendownload hasil logo dalam format PNG dengan background transparan. Selain versi aplikasi untuk Android dan iOS, Canva juga juga bisa digunakan dan diakses dari komputer di website utama.

2. Logo Maker

Dengan bermodalkan smartphone Android, kamu sudah bisa membuat sebuah logo dengan desain yang unik, elegan, serta menarik. Kamu juga bisa membuat logo sesuai dengan keinginan dan kreasimu menggunakan aplikasi Logo Maker. Perlu kamu ketahui, bahwa aplikasi Logo Marker telah mencapai 30.000 kali pengunduh di PlayStore.

Hal itu dikarenakan aplikasi ini memiliki fitur yang dapat mempermudah pengguna untuk keperluan membuat logo. Selain itu pada aplikasi ini, kamu bisa mengkombinasikan beberapa gambar, mengganti teks, mengubah background dan masih banyak lagi.

3. ibis Paint X

Sebenarnya aplikasi ibis Paint X bukanlah aplikasi yang dikhususkan untuk membuat logo, melainkan untuk membuat berbagai macam ilustrasi yang kamu butuhkan. Memang aplikasi ini tidak memiliki template yang bisa membuat logo secara otomatis, namun kamu bebas untuk mengkreasikan logo sesuai dengan keinginanmu dengan hasil yang lebih bagus dibandingkan dengan menggunakan template.

4. Logo Maker Plus

Dengan mengunduh dan menginstall aplikasi Logo Maker Plus, kamu tidak perlu kebingungan lagi untuk membuat logo di Hp Android. Aplikasi ini tidak perlu diragukan lagi untuk perihal membuat logo dengan desain yang menarik dan unik, sebab aplikasi Logo Maker Plus telah diunduh lebih dari 50.000 pengguna di PlayStore.

5. Logo Esport Maker – Siberman.inc

Bagi kamu yang ingin membuat logo unik dan extraordinary untuk keperluan tim gamingmu, maka aplikasi Logo Esport Maker merupakan pilihan terbaik. Kenapa aplikasi ini cocok untuk membuat desain logo tim game? Karena umumnya logo gaming harus terlihat intimidating dan perlu sentuhan yang unik, disamping itu juga disertai elemen grafis yang berani dan melambangkan kesan tidak terkalahkan.

Akhir Kata

Itulah beberapa rekomendasi aplikasi pembuat logo yang cocok untuk digunakan di Android. Dari rekoemendasi aplikasi tersebut bisa membantumu untuk membuat logo asli dan mengesankan tentunya. Sekian artikel kali ini, semoga bisa bermanfaat bagi pembaca.